Peribahasa

Tak ada gading yang tak retak (semua mahluk hidup yang ada di Dunia tiada yang sempurna).
Air Beriak Tanda tak Dalam, Air Tenang Menghanyutkan (lebih baik diam dengan banyak ilmu, daripada berbicara yang tidak ada isinya sama sekali)

Jumat, 17 Desember 2010

Cara Agar Meminimalisir Stress

Stress sendiri sudah ada sejak dulu kala, dimana pada saat kita dituntut untuk mencapai suatu target yang tengah kita upayakan yang semua itu belum tentu dapat kita capai.
Misalnya anda memiliki target memiliki rumah, sementara istri anda memaksa anda untuk membeli baju dan juga mobil baru.
sementara di lain sisi, tagihan listrik, telepon dan juga air harus anda bayar setiap saat, belum lagi kebutuhan pokok terus merambah naik. Gaji anda dikantor tidak sesuia dengan apa yang anda kerjakan, tambah lagi mitra kerja anda memotong Jalur rejeki anda dengan klien yang sudah anda bangun bertahun-tahun.
Bayangkan saja? Bagaimana anda tidak cepat naik darah? Tuntutan Pekerjaan dan lingkungan yang tinggi tidak diimbangi dengan kemampuan dan tenaga anda, sementara lingkungan dan sekeliling anda tidak mendukung anda sama sekali.

Nah, setiap orang memiliki masalah yang kurang lebih sama. Tetapi, setiap permasalahan yang kita hadapi "JIKA" kita yakini pasti memiliki jalan keluarnya sendiri. 

Kadang membinggungkan, disaat kita berusahan semakin keras bekerja dan berfikir, semakin jauh pula target yang hendak kita capai. Nah, itulah penyebabnya mengapa sebagian kita yang tinggal di kota besar cepat sekali mengalami Stress.

Beberapa cara yang dapat anda lakukan untuk menekan stress antara lain :

1. Relaksasi 
Anda tahu, mengapa di kota besar begitu banyak panti pijat, Klinik kesehatan dan juga tempat sejenisnya?
disitulah mereka yang memiliki uang lebih memanjakan diri. DIsaat tekanan meningkat, tekanan darah akan cepat naik ke kepala dan hal itu yang akan membuat anda cepat sekali lelah, belum lagi ditambah penyakit yang akan datang menyerta, seperti Darah tinggi, Jantung, Stroke.
Bagi anda yang memiliki tingkat ekonomi sedang, cara termudah adalah mandilah dengan air panas dicampur garam, di saat senggang, nikmatilah diri anda sendiri di kamar mandi, jika anda berminat tambahkan beberapa aroma terapi sebagai teman anda berlama-lama di kamar mandi. 

2. Meditasi
Cara Paling ampuh yang sudah digunakan ratusan tahun lalu untuk mengatasi stress. Dengan meditasi, artinya kita menekan diri dari dunia luar untuk masuk ke dunia dalam kita sendiri. (istilah kerennya sih nyepi) Menikmati kesendirian dalam diri sambil mencari cara dan jalan untuk memecahkan setiap masalah dengan pikiran tenang dan santai. Tambahkan Sugesti Positif pada diri anda. 

3. Mendengarkan Musik dan Hiburan
Kafe, Diskotik, tampat hiburan lainnya pasti ramai jika menjelang hari jumat malam. Hal ini adalah salah satu cara untuk menekan stress atas pekerjaan yang sudah lalu. Badan kita terkadang memerlukan hentakan musik, baik itu musik lembut ataupun musik keras.

Beberapa orang menyukai musik Jazz, Melankolis, alunan piano dan biola dan sejenisnya. Itu salah satu cara membuat relaks. Pikiran kita akan dipaksa untuk mengalir mengikuti irama lagu, hal itu akan membuat denyut jantung anda berdetak jauh lebih pelan dari pada sebelumnya.

Musik Trance - HIPHOP.
hem, cara ini biasa dipakai untuk melepaskan diri dari masalah, selain anda bisa menghindari masalah anda, cara ini cocok digunakan untuk mencari keringat. Goyangkan badan dan ikuti iramanya, lumayan sekalian olahraga.

4. Pernafasan Dalam
Mengapa kita harus menarik nafas dan mengeluarkan secara perlahan ketika kita TEGANG atau Nervous diatas panggung? itu salah satu cara termudah membuat anda relaks.
Ini cukup mudah, anda tidak memerlukan tempat khusus untuk melakukannya. Di dalam ruangan kantor, di tempat kerja anda, itu sudah cukup. 
Cara ini sangat efektif dilakukan untuk melemaskan otot dan sendi anda secara perlahan. Lakukan selama beberapa menit saja sebelum anda melakukan aktifitas apapun, Lebih baik jika anda sertakan pula sugesti Positif dalam diri anda sehingga anda lebih merasa mampu melampaui stress anda.

Saya sendiri hanya mengambil yg baiknya bisa diambil,....tidak semuanya yg ada di tulisan ini cara yang benar Ini hanya sekedar kutipan dr blog lain,...semoga bermanfaat....

Tidak ada komentar: